Personal Branding

Photo by Brooke Lark on Unsplash

Mengamati kampanye pilpres akhir-akhir ini, personal branding menjadi faktor penting dalam menentukan positioning, yaitu menanamkan sebuah persepsi seseorang dalam benak target market.

Personal branding adalah suatu proses membangun dan mengelola citra atau reputasi dari masing-masing diri kita. Hal tersebut melibatkan bagaimana cara kita dalam memperkenalkan diri kepada lingkungan kita, baik dalam kehidupan pribadi maupun profesional.

Personal branding pada social media, itu hanyalah salah satu contoh medium penyampaiannya. Personal branding bisa terlihat lewat cara berpakaian, berbicara, hingga gadget dan kendaraan yang digunakan.

Personal branding pun bisa dibangun dengan sengaja. Artinya, kita bisa mendesain bagaimana perspektif seseorang seharusnya terhadap diri kita.

Manfaat dari personal branding diantaranya adalah sebagai pembeda, daya tarik untuk promosi, jaminan kredibilitas, magnet sekitar, dan pembuka jalan untuk peluang baru.

Personal branding perlu waktu yang lama untuk bisa dibangun dengan baik. Tak hanya sebulan dua bulan atau bahkan setahun dua tahun, ini adalah hal yang perlu kita lakukan terus menerus.

Salam sukses.

Ingin ngobrol dengan saya? Follow saya di twitter @syarifulakbar.

Leave a comment